Makan siang paling enak sama tumis ikan cue bun, ditambah dengan nasi hangat duhhh enak bangett :9 Masaknya juga super praktis! Cocok untuk makanan rumahan favorit keluarga^^ buat yuk!
BAHAN TUMIS IKAN CUE PRAKTIS RUMAHAN ALA KOKIKU.TV
- 8 ekor ikan cue
- 6 cabai merah besar
- 6 cabai hijau besar
- 8 cabai rawit merah
- 6 butir bawang merah
- 6 butir bawang putih
- 1 sdm Gula Merah
- 1 cm Lengkuas
- 2 lembar daun Salam
- 1 sdm Kecap Manis
- garam
- sedikit air
- 100 ml Minyak Goreng
- 1 ikat petai (jika suka)
CARA MEMBUAT TUMIS IKAN CUE PRAKTIS RUMAHAN ALA KOKIKU.TV
- Goreng ikan cue dengan minyak hingga sedikit kering, sisihkan dan saring minyaknya.
- Iris cabai-cabaian dan bawang-bawangan secara kasar. Siapkan wajan, panaskan sedikit minyak dari menggoreng ikan tadi, lalu tumis cabai dan bawang hingga harum. Masukkan lengkuas dan daun salam
- Masukkan gula merah, kecap dan air. Aduk hingga rata lalu masukkan ikan, aduk rata juga. Tambahkan garam dan rasakan apakah sudah pas atau belum. Diamkan sejenak agar bumbu melapisi ikan.
- Angkat, dan nikmati bersama nasi hangat.
Suka Resep Ini? Share Yuk!
0 Response to "Resep Tumis Ikan Cue Praktis Rumahan"
Post a Comment